“Mulailah dari diri sendiri” kalimat itu yang sering kita dengar dari orang tua, para motivator, ulama, bahkan orang tua. Memang apabila kita ingin melakukan segala macam perubahan itu harus dimulai dari kita sendiri terlebih dahulu barulah kita merubah orang-orang yang di sekitar kita.
Tak dapat dipungkiri sering kali kita terbuai dalam penyakit “malas”. Kemalasan pangkal kegagalan. Sangat sulit menghindarkan diri dari penyakit tersebut. Jika malas menyerang maka segala pekerjaan yang seharusnya kita kerjakan harus tergadaikan karena rayuan si “malas”.
Kesuksesan akan datang menghampiri jika kita mau bergerak sedikit saja menuju perubahan. Sebaliknya, kesuksesan tak akan mau datang jika diri kita sendiri tidak mau menjemput kesuksesan tersebut.
Kita berani untuk bercita-cita dan bermimpi, maka kita juga harus berani untuk berlelah-lelah. Itu semua tergantung diri kita sendiri.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar